Walikota Herman HN saat Menggelar Nobar
Rabu Malam (14 Desember 2016
BANDARLAMPUNG (PeNa)-Belum dibayarkan dana sertifikasi guru oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung tidak membuat Walikota Herman HN prihatin dan mencari solusi, mantan Kadispenda Lampung itu lebih memilih bersantai di Tugu Adipura dengan menggelar Nonton Bareng (Nobar) final Piala AFF anatara timnas Indonesia versus Thailand, Rabu (14/12).

Untuk lebih khidmat menikmati jalannya pertandingan melalui video tron, Herman juga menyediakan makan dan minuman gratis bersama ratusan warga Bandar Lampung dan otomatis banyaknya jamuan yang disediakan berimbas pada kotornya taman hal itu sangat kontradiktif jika mengingat rajinnya Walikota membersihkan taman dan memberikan himbauan pada masyarakat.

“ Saya berharap masyarakat yang menyaksikan pertandingan ini mampu menjaga kebersihan dan keamanan agar terciptanya rasa aman dan nyaman di kota ini,”pesan Herman, Rabu Malam (14/12).

Sementara salah satu Guru Sekolah Menengah yang  berhasil dikonfirmasi sangat menyayangkan tidak prihatinnya Walikota Bandar lampung dengan tertundanya pencairan dana sertifikasi, menurutnya meski Herman HN menyukai pertandingan bola akan lebih baik menikmatinya dengan cara sederhana dan tidak cenderung hura-hura.

“ Saya kesini kebetulan menjemput anak yang kaatanya Nonbar di sini mas, jujur ketika melihat Walikota penuh keceriaan menonton pertandingan itu saya justru merasa sedih, mengapa Walikota sama sekali tidak merasa prihatin dengan nasib kami, sah-sah saja mau nonton bola tapi kan paling tidak jangan terlalu hura-hura seperti ini, harusnya walikota mampu menjaga perasaan kami yang jenuh menunggu cairnya dana sertfikasi itu,”jelas Bapak tiga anak ini.

Dari Pantauan saat laga final bertahan imbang 1-1, sampah disekitar lokasi nobar, seperti kulit kacang, cup es krim, plastik somat sedotan, dan lainnya sudah bertebaran dimana - mana. Selain itu, jalan disekitaran lokasi juga digenangi oleh air hujan menandakan kurang baiknya drainasi di Kota Tapis Berseri.()