Barca Mesti Fokus pada Performa Diri Sendiri, Jangan Pikirkan Madrid

Barcelona masih tertinggal dari Real Madrid. Barca diminta agar tak usah memikirkan laju rival abadinya itu melainkan harus terus meraih kemenangan.

Di paruh pertama musim ini, Blaugrana mengoleksi 41 poin tertinggal dua poin dari Madrid yang memimpin klasemen sementara. Jarak itu berpotensi melebar menjadi lima poin, apabila El Real memenangi satu pertandingan sisanya.

Barca kini sudah kembali ke bentuk permainan terbaiknya, usai pada akhir tahun lalu tampil inkonsisten. Sejak imbang di tiga laga berturut-turut, Lionel Messi dkk. sukses meraih empat kemenangan dari lima pertandingan terakhirnya di liga.

Gelandang Barca Ivan Rakitic mengatakan timnya tak perlu panik. Barca hanya perlu terus melanjutkan momentumnya.

"Kami masih beberapa poin di belakang Real di liga," kata Rakitic yang dilansir Marca. "Kami ingin berada di peringkat teratas, tapi aku memilih untuk fokus pada performa Barca."

"Sekarang ini masih paruh pertama musim," lanjut gelandang Kroasia itu kalem.

Barca akan melanjutkan perjuangan mempertahankan gelar juaranya dengan menyambangi kandang Real Betis pada Minggu (29/1/2017) petang WIB.