Ilustrasi (Okezone)
CILACAP - Ratusan tim gabungan yang terdiri dari polisi TNI dan Badan nasional narkotika (BNN) melakukan pemeriksaan di lembaga pemasyarakatan (lapas) kelas dua Cilacap, Jawa tengah.
Dalam razia yang dilakukan secara mendadak ini, para petugas menemukan banyak benda yang tak seharusnya berada di dalam lapas. Meski begitu, petugas tidak menemukan adanya narkoba dalam lapas tersebut.
Petugas memeriksa satu persatu tahanan dan ruang tahanan tempat mereka berada. Petugas juga menerjunkan anjing pelacak yang mengendus setiap sudut lapas. Usai diperiksa, ratusan tahanan ini kemudian dikumpulkan untuk menjalani tes urine yang dilakukan oleh BNN.
Meski tak menemukan narkoba, dalam razia ini petugas menemukan barang-barang yang seharusnya terlarang disimpan dalam kamar sel lapas. Barang-barang milik tahanan tersebut antara lain, gunting, uang ratusan ribu rupiah, tiga buah besi baja, korek api, tembakau dan peralatan. sebagaimana yang dilansir okezone.com, jum'at ( 25/3 ).
Menurut Kepala BNN Cilacap, AKBP Edi Santoso, razia ini dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan lapas. Pasalnya, selama ini banyak ditemukan kasus peredaran narkoba yang dikendalikan narapidana dari dalam lapas, 
Sementara, pihak lapas mengaku, akan memberikan sanksi tegas kepada narapidana yang menyimpan barang-barang tersebut. Pihak lapas menduga, barang-barang tersebut dapat masuk ke dalam lapas melalui pembesuk serta pengantar bahan makanan. Barang-barang tersebut selanjutnya disita untuk digunakan sebagai barang bukti. PeNa